Discovery Plaza Kartika Hotel Mewah, Fasilitas Lengkap
  

Jejakcantik.com- Dulu hanya bermimpi saja menginap di hotel bintang lima. Eh, tidak menyangka dua tahun lalu berkesempatan juga Jejak Cantik menginap di hotel mewah di Bali, nama hotelnya Discovery Plaza Kartika Bali. Quotes of the day, ”Hotel tidak seperti rumah, tetapi lebih baik daripada menjadi tamu rumah.” William Feather.

 

Hotel Discovery Plaza ini besar sekali. Hal itu saja terlihat dari ruang lobi-nya yang luas. Bahkan, ada panggung untuk performance musik tradisional Bali. Ruang lobi hotel ini terkesan ruang terbuka, meja resepsionis berada di sisi kanan, dan di bagian tengah ada bangku kayu yang berjejer. Sehingga tamu bisa duduk di situ sambil menunggu giliran resepsionis melayani.

 


Apabila kita datang di jam satu siang, harap sabar untuk dilayani. Sebab, jam segitu merupakan jam sibuk. No worry, kamu bisa menitip barang atau bersantai di lobi sambil mendengarkan alunan musik tradisional Bali. Posisi panggungnya selalu berbeda-beda ya. Namun, musiknya tetap kedengaran koq.

 

Jujur, Jejak Cantik tidak menyangka bakalan menginap di Hotel Bintang 5 di Bali. Soalnya, harganya lumayan juga menguras kantong bagi Jejak Cantik hahaha. Namun, bagi yang rajin melihat diskon, membeli tiket di aplikasi terkadang bisa mendapat diskon yang lumayan lho. Setelah penantian, akhirnya bisa juga mendapatkan kunci kamar. Lumayan juga, sudah terasa lelah habis dari penerbangan Jakarta ke Bali. Ingin rebahan sejenak, sebelum hunting sunset.



 Hotel Discovery Kartika Plaza ini termasuk luas sekali, liftnya juga cepat. Kalau tidak salah ingat, kamar berada di Lantai 3. Pasalnya waktu menginap di sini sebelum corona. Lama banget ya hihi baru bisa ditulis review menginap di hotel ini. Begitu memasuki kamar hotel ini. Perpaduan warna cream dan juga perabotan kayu terkesan elegan. Ruangan kamarnya juga termasuk luas, ada balkon. Bahkan, televisinya lumayan besar. Sementara untuk kamar mandinya, perpaduan warna abu-abu. Terkesan nyaman dan bersih.

 

Discovery Kartika Plaza Hotel Bali memiliki beberapa tipe kamar yang bisa dipilih seperti Superior Room, Deluxe Room, Family Room, Family Suite.  Kebetulan, Jejak Cantik menginap di kamar tipe Deluxe. Kamar tipe ini memiliki luas kamar 32 meter persegi. Lumayan luas dan nyaman.

Fasilitas Kamar dan Hotel Discovery Kartika Bali


Kamar di hotel ini lengkap banget, bahkan terdapat kulkas mini yang lumayan dingin untuk meletakkan minuman maupun yogurt, bahkan es krim pun aman disimpan di lemari es ini. Lemari kayu yang luas. Bahkan, di dalam lemari terdapat baju mandi dan juga hanger untuk menggantung baju. Selain itu juga, di dalam kamar juga disediakan bangku yang nyaman untuk duduk bersantai. Bahkan di balcony juga terdapat kursi. Meskipun tak semua lokasi balcony kamar menghadap laut. Namun, masih tetap nyaman bersantai di balcony. 

 

Sedangkan fasilitas Discovery Kartika Plaza Hotel terdapat Kolam Renang yang luas dengan tempat duduk untuk bersantai di pinggir kolam. Oh ia, untuk kolam renang ini lumayan juga modelnya keren. Bahkan untuk restoran juga menyediakan makanan lokal dan western. Selain itu, pastinya fasilitas hotel bintang lima juga menyediakan kids club, lapangan tenis, fitness center, layanan spa, serta layanan kamar 24jam. Plus, bagi yang menyewa mobil selama beberapa hari di Bali, tidak perlu kuatir. Pasalnya, area parkir di hotel ini luas.

 



Jujur, Jejak Cantik menikmati sekali fasilitas hotel. Meskipun tidak sempat mengintip gym di hotel ini, tetap bermalas manja di tepi kolam di pagi hari, maupun sore atau malam ini sangat menyenangkan lho. Apalagi bagi kamu yang demen meminum minuman sambil berjemur di kolam renang, tidak perlu kuatir. Di sana ada “pool bar” yang bakalan menyiapkan minuman yang ingin kamu order.

 

Breakfast Yuk

Tidak lengkap rasanya, jika menginap di hotel Bintang 5 tidak mencoba breakfast yang disediakan. Discovery Kartika Plaza Hotel Bali sebenarnya memiliki beberapa restoran yang menyajikan makanan khas local dan western.

 


Yuk, kita mulai tur breakfastnya. Di hotel ini breakfast-nya dalam bentuk buffet. Berbeda dengan hotel Amnaya yang dalam bentuk memesan makanan yang tersedia di menu. Oh ia, meskipun buffet tetapi lengkap lho, ada menu lokal, western dan bahkan menu non halal pun dipisah dan diberi tanda. Jadi tidak usah kuatir ya. Oh ya, egg corner paling laris manis lho. Duh, meskipun ada dua egg corner tetap selalu ramai. Jadi, harus bersabar ya, jika kamu penggemar telur untuk sarapan pagi.

 

Jejak cantik paling suka menu dessert-nya. Bicara soal dessert, bagi kamu yang suka makan roti dan cake, coba deh bakery corner di Bali. Ya ampun, lengkap dan enak sekali. Bahkan, sempat juga mencoba rawon ala hotel satu ini. Enak banget, dagingnya juice dan lembut. Kuahnya pas di lidah Jejak Cantik. Padahal, jejak cantik tidak terlalu suka makan daging. Ingin mencoba makanan ala India? Juga tersedia lho, seperti prata dan sebagai-nya. Duh, komplet kan. Oh ia, di restoran ini selalu ada tulisan, makan sepuasnya di restoran ini, tetapi tidak boleh membawa makanan keluar dari hotel. Ya bisa dimaklumi saja, pasalnya sepengamatan Jejak cantik, beberapa tamu membawa tempat untuk mengambil makanan di restoran tersebut.

 

 Tertarik untuk menginap di hotel Discovery Kartika Plaza ini? Keuntungan lain, bagian belakang hotel ini terhubung dengan pantai kuta. Sehingga kamu juga bisa melihat pemandangan sunset di sekitar area hotel. Jika kamu enggan keluar dari tempat duduk santai di bagian belakang hotel.

 

YOUTUBE JEJAKCANTIK

XXX

THE BOTTOM OF THE LINE

Hotel bintang lima yang lokasinya sangat strategis, dekat mall dan pantai kuta. Pasti membuat kamu cukup berjalan saja untuk melihat pantai kuta, tanpa kendaraan. Bahkan, kenyamanan menginap di hotel ini bisa dirasakan dengan fasilitas hotel yang lengkap. Pastinya, liburan kamu akan terasa nyaman dan berkesan. Plus, pelayanan yang ramah, sudah pasti bakalan membuat kamu betah untuk staycation di hotel ini. Hal itu berdasarkan pengalaman jejak cantik menginap di hotel ini beberapa tahun lalu (tahun 2019). Mudahan, pelayanannya masih sama ya.

 

 



Fill your day with love and step beauty feet



Fun Time it's you......


Artikel Terkait:

Silakan pilih sistem komentar anda

1 komentar untuk Discovery Plaza Kartika Hotel Mewah, Fasilitas Lengkap

You've decided to leave a comment – that's great! Please keep in mind that comments are moderated and please do not use a spammy keyword. Thanks for stopping by! and God bless us! Keep Smile and Lovely Day

  1. Sering lewat hotel ini, tapi blm pernah stay. Krn aku memang selalu pilih daerah atas tiap kali ke Bali mba 😄. Lebih milih yg sejuk.

    Tapi asyik Yaa kalo yg memang suka pantai, Deket Ama kuta.

    Paling seneng kalo Nemu hotel yg buffet nya banyak varian. Puas milihnya, walopun kdg aku ga bisa makan terlalu banyak lagi. Ujung2nya salad lagi dan beberapa protein 😄. Karbo biasanya aku LBH milih roti gandum.

    Tadi sempet baca hotel ini ada fitness center ya ❤️. Soalnya skr ini tiap milih hotel aku pastiin ada gym mba. Biar ga absen workout. Jadi mau wiskul banyak, hayuk aja, ntr di burn Ama workout 😄

    BalasHapus